I just think.. That many things come from simple things And I could learn and enjoy many things from them..
28 November 2007
Mari Katakan..."Terima Kasih"
Akan tetepi, kapan terakhir kali kita mengucapkan terima kasih kepada orang yang terdekat kepada kita? kepada papa mama kita, kepada kakak atau adik, kepada pasangan kita? Mereka sangat layak untuk mendapatkan ucapan terima kasih dari kita. Mereka mengasihi dan mendukung kita setiap hari.
Cobalah lakukan ini dan hal ini akan membuat hari kita semakin indah :)
27 November 2007
Catatan Hari Ini - 27 November 2007
2. lebih baik diam dan mengamati dulu baru bicara kemudian
3. ketika terjadi kesalahan dalam situasi tertentu, jangan terus langsung menyalahkan orang tertentu, atau berpikiran negatif terhadap orang/ kelompok orang tertentu. Mungkin itu adalah kesalahan kita. koreksilah diri, dan lakukan perbaikan dalam area yang bisa kita perbaiki.
21 November 2007
Orang Asing Minta Sumbangan?
Saya melihatnya dengan terheran-heran, apa bener orang-orang ini dibolehin minta sumbangan ke langsung ke penduduk Indonesia, ya? mereka tinggal dimana? Siapa yang membiayai mereka? Yah, yang penting mereka gak macem-macem aja di Indonesia.
18 November 2007
Whoops!! Salah masuk Nih!!
16 November 2007
Mother, What an Awesome Woman!
Maybe she just an ordinary woman, but what she has done is just awesome..
Mama mungkin bukan seorang pembicara hebat di seminar-seminar
Nasehat yang dia berikan adalah nasehat sederhana dalam kehidupan sehari-hari namun itu seperti pelita bagi anak-anaknya
Mama mungkin bukan koki yang hebat seperti direstaurant-restaurant terkemuka
Tapi masakannya sehat dan penuh bumbu cinta (tap tetep aja rasanya masakannya gak kalah enak dengan masakan restaurant loh!).
Mama mungkin bukan ahli ekonomi terbaik dinegeri ini, tapi mama tau menyimpan yang terbaik buat keluarganya.
Mama bukan ahli politik
Tapi mama begitu sabar dan begitu tulus, rasanya itulah politik terbaik dimuka bumi yang harus dipelajari oleh semua orang
Ketika hanya ada 2 roti untuk papa, mama dan aku, mama tiba-tiba mengatakan bahwa dia sangat kenyang hari itu.
Mama adalah pendukung nomor satu papa, cintanya pada papa adalah kado buat kami semua anak-anaknya
(kalau aku liat mama, ada beberapa hal yang terlintas dipikiranku,
1. ternyata kehebatan seseorang bukan dilihat dari suatu moment tertentu, tapi dari yang setiap hari dilakukannya, dari setiap hal kecil yang dikerjakannya, dari setiap keputusan yang diambilnya
2. trus aku juga melihat bahwa menjadi seorang mama itu ternyata harus multi-talented, =P paling gak dia harus jadi manager dirumahnya sendiri.
3. peranan seorang wanita itu luar biasa dalam keluarga, ya!)
13 November 2007
Mengapa Suatu Blog Menarik
Belum lama ini aku blog walking. Rasanya seru juga berkunjung ke blog-blog yang sudah banyak bermunculan.
Diantara blog-blog yang aku kunjungi ada beberapa yang menurut aku sangat menarik sehingga aku mampu membacanya sampai berlama-lama.
setelah aku pikir-pikir ada 4 alasan mengapa blog tersebut menarik buat aku yaitu,
1. Blog tersebut memberikan sesuatu yang baru bagi aku. entah itu informasi yang baru, atau cara pandang yang baru terhadap sesuatu.
2. Blog tersebut memberikan motivasi bagi aku untuk menjadi lebih baik. Tentu saja untuk bisa memberikan motivasi, blog ini harus bersifat positif, sikap negatif akan hanya akan menguras energi.
3. Di tengah-tengah tulisannya aku bisa menemukan karakter/ mengenal si penulis
4. Singkat, padat, tapi jelas
Saya jadi pengen punya blog yang menarik, at least buat aku sendiri hehe
11 November 2007
Dari Amsal untuk Kita dan Pemerintah
Karena pemberontakan negeri banyaklah penguasa-penguasanya, tetapi karena orang yang berpengertian dan berpengetahuan tetaplah hukum (amsal 28:2)
Orang yang mengabaikan hukum memuji orang fasik, tetapi orang yang berpegang pada hukum menentangnya (amsal 28:4)
Orang yang memelihara hukum adalah anak yang berpengertian (amsal 28:7a)
Orang yang memalingkan telinganya untuk tidak mendengarkan hukum juga doanya adalah kekejian (amsal 18:9)
Sisihkanlah orang fasik dari hadapan raja, maka kokohlah tahtanya oleh kebenaran (amsal 25:5)
Dengan keadilan seorang raja menegakkan negerinya, tetapi orang yang memungut banyak pajak meruntuhkannya (amsal 29:4)
Raja yang menghakimi orang lemah dengan adil, tahtanya tetap kokoh untuk selama-lamanya (amsal 29:14)
Kalau pemerintah memperhatikan kebohongan, semua pegawainya menjadi fasik [if a ruler listen to lies all his servant are wicked] (Amsal 29:12)
Tidaklah pantas bagi raja, hai Lemuel, tidaklah pantas bagi raja meminum anggur, ataupun bagi para pembesar mengingini minuman keras, jangan sampai karena minum ia melupakan apa yang telah ditetepkan, dan membengkokkan hak orang-orang yang tertindas (amsal 31:4-5)
Karena aku (hikmat) para raja memerintah, dan para pembesar menetapkan keadilan, karena aku para pembesar berkuasa dan juga para bangsawan dan semua hakim di bumi (amsal 8:15-16)
Jikalau tidak ada pimpinan, jatuhlah bangsa, tetapi jikalau penasehat banyak, keselamatan ada (amsal 11:14)
Dalam besarnya jumlah rakyat terletak kemegahan raja, tapi tanpa rakyat, runtuhlah pemerintah (amsal 14:28)
Kebenaran meningkatkan derajad bangsa, tapi dosa adalah noda bangsa (amsal14:34)
Melakukan kefasikan adalah kekejian bagi raja, karena tahta menjadi kokoh karena kebenaran. (amsal 16:12)
Wajah raja yang bercahaya memberi hidup, dan kebaikannya seperti awan hujan musim semi (amsal16:15)
Seperti singa yang meraung atau beruang yang menyerbu, demikianlah orang fasik yang memerintah rakyat yang lemah (amsal 28:15)
Seorang pemimpin yang tidak mempunyai pengertian keras penindasannya (amsal 28:16a)
10 November 2007
Apakah Karakter Itu?
Di dalam bisnis, ia adalah kejujuran
Di dalam masyarakat, ia adalah kesopanan
Di dalam pekerjaan, ia adalah kecermatan
Terhadap yang beruntung, ia memberi selamat
Terhadap yang lemah, ia menolong
Terhadap yang jahat ia bertahan
Terhadap yang kuat ia percaya
Terhadap yang menyesal ia memaafkan
Dan terhadap Tuhan, ia menghormati dan mengasihi
Dari buku: God’s little Instruction Book on Character